|
Kotak saran Kec. merlung |
Sebagaimana
dalam pelaksanaan kegiatan PNPM-MP,Khususnya Di Desa Tanjung Makmur (Desa
Baru/Pemekaran),dimana semua kegiatan/proses PNPM- MP,mulai dari
perencanaan,pengambilan keputusan usulan kegiatan yang dibiayai dana bantuan
PNPM-MP,pelaksanaan dan pelestarian
kegiatan dilaksanakan secara terbuka dan melibatkan partisipasi
masyarakat. Salah satu indikator pelibatan masyarakat adalah adanya pengawasan
yang dilakukan masyarakat terhadap kegiatan dan proses PNPM-MP
serperti di desa tanjung makmur kec.merlung
telah aktif memasang kotak saran dan pengaduan di kantor desa.Sehingga dalam
pelaksanaan tahun 2013 banyak
menuai
pengaduan terhadap proses pelaksanaan PNPM-MP terutama pada kegiatan fisik,dituangkan
dalam bentuk pengaduan yang disampaikan secara tertulis dimasukkan dalam kotak
saran yang ada di desa yang ditujukan kepada pelaku-pelaku PNPM-MP di tingkat
desa (TPK,Pihak Aparat Desa,Pihak-Pihak Terkait).Munculnya pengaduan dari
masyarakat Desa Tanjung Makmur pada kegiatan pembangunan POSYANDU INTEGRASI PAUD
Justru dapat dijadikan sebagai dasar evaluasi terhadap apa yang telah
dilakukan,kesesuaian pelaksanaan dengan prinsip dan tujuan PNPM-MP sehingga
dapat meningkatkan kualitas pelaksanaan kegiatan serta akan lebih memberikan
manfaat yang luas bagi masyarakat ,khususnya di kecamatan merlung.